Tony Mas'ud menyampaikan tausiyah dalam Thalabul Ilmi yang diadakan Komunitas Sahabat Sedekah bersama Lembaga Amil Zakat (LAZ) Zakatel Citra Caraka di Masjid At-Taqwa, Cimahi, Jumat (7/3/2025).
Tausiyah disampaikan dalam tajuk "Bersahabat dengan Al-Qur'an." Tony memberi pengantar, "Ada suatu ungkapan, siapa yang beramal saleh, siapa orang yang beribadah, walaupun sedikit, sedikit ibadahnya, tetapi ibadah yang sedikit itu diterima oleh Allah Swt. Itu jauh lebih baik dibanding dunia dan segala isinya."
"Karena itu," kata Tony, "Nabi Muhammad Saw. memperingatkan agar jangan sekali-kali seseorang meremehkan kebaikan walaupun sedikit. Karena Allah itu punya sifat. Sesungguhnya Allah itu Maha Pemberi Balasan yang berlipat."
"Balasan Allah itu berlipat dan jauh lebih baik ketimbang amal yang kita lakukan. Itu sifat Allah." tegasnya.
Tony mengatakan kepada jamaah ibu-ibu yang hadir bahwa apabila manusia memberi balasan atas kebaikan, maka biasanya balasan kebaikan manusia itu kaukur (terukur). "Ibu mendapatkan kebaikan dari tetangga. Lagi buka pintu, eh tetangga ngasih oleh-oleh. Berbuat baik engga bu? Ibu senang ga?"
"Akhirnya ibu di lain waktu ingin membalas kepada tetangga yang tadi memberikan oleh-oleh. Maka ketika ibu memberikan balasan kebaikan, saya yakin. Pasti balasan kebaikannya terukur." Tony melanjutkan, "Ada engga bu yang ngasih makanan untuk berbuka, eh balasannya haji atau umrah. Ada engga? Dikasih mobil? Gaada ya. Kenapa coba bu. Karena manusia itu kalo berbuat kebaikan itu terukur."
"Maka jangan berharap balasan kebaikan dari manusia." tegasnya. "Tetapi berharaplah mendapatkan balasan kebaikan dari Allah Swt. Karena sifat Allah itu memberikan balasan yang jauh lebih baik, dari apa yang kita kerjakan."
Maka di sisi Allah jika kita mengerjakan kebaikan walaupun sedikit, balasannya bisa jadi Allah membukakan pintu-pintu rezeki, diberikan keluarga maupun anak-anak yang sholeh-sholehah.
Imam Muslim meriwayatkan bahwa terdapat seorang wanita, bukan seorang ahli ibadah, melihat anjing yang sedang kehausan. Lalu ia mengambil air dari sumur dan memberikan anjing itu air minum. "Gaada tuh syukran jazakillah dari anjing kan," kata Tony. Namun peristiwa ini didoakan kebaikannya oleh Rasulullah. (ALR-26)